Wisata Goa Gong, Goa Penuh Warna di Pacitan

Bantu Vote Yuks !! 5 Bintang

Refresing adalah kata yang tepat untuk melepas penat setalah beraktivitas seharian di minggu – minggu ini, entah aktivitas di kantor, kuliah, Sekolah, ataupun aktivitas yang lainnya. Mungkin hanya weekend adalah hari dimana semua aktivitas dapat terhenti, nah anda dapat memanfaatkannya untuk berlibur untuk melepas penat  dan stres. Untuk anda yang yang ingin berlibur khusunya yang ada di daearah Jawa Timur, Jawa Tengah tidak harus pergi jauh- untuk liburan, anda bisa berkunjung ke Tempat wisata yang berada di Pacitan, nama wisatanya adalah Goa Gong. Goa ini mempunyai kedalaman sekitar 256 meter dan memiliki banyak stalakmit dan stalaktit yang berumur ratusan tahun. Aktivitas vulkanik dan gerakan termik lah yang mengakibatkan munculnya Goa Gong ini, dan diperkirakan sudah berlangsung ratusan hingga ribuan tahun silam.

 

Sejarah atau Kisah Goa Gong

 

 

menurut masyarakat setempat goa ini diberikan nama Goa Gong karena masyarakat setempat sering mendengar adanya gema yang bertabuhan mirip dengan suara gong (alat musik tradisional Jawa). Dan suara ini disebabkan adanya tetesan air didalam goa yang jatuh dan menimpa bebatuan stalagmit dan stalaktit. Dan uniknya bunyi yang dihasilkan ini sangat merdu dan harmonis sehingga ini juga salah penarik wisatawan untuk ke Goa Gong. Goa Gong ini juga memiliki keistimewaan dalam hal bentuk ruangannya yang mirip kubah raksasa sepanjang 100 meter, lebar 15-40 meter dan tinggi sekitar 20-30 meter.

 

 

 

Di sisi bagian bawah Goa Gong  banyak terdapat stalakmit yang permukaannya berlapis flowstone, sehingga terlihat ornamen yang seperti bertumpuk-tumpuk dan setiap kumpulan ornamen ini diberi nama oleh masyarakat  lokal yang menarik seperti Selo (atau yang artinya batu) Jengger Bumi, Selo Paku Buwono, Selo Bantaran Angin, Selo Gerbang, Selo Citro Cipto Agung, Selo Adi Citro Buwono.

 

Fasilitas Goa Gong antara lain :

  • Lahan parkir
  • Tempat makan atau Warung
  • Gazebo
  • Penginapana
  • Toilet Umum

Fotoria didalam Goa Gong

 

 

Buat anda yang suka berfoto atau selfie, goa gong adalah tempatnya untuk berfoto apalagi buat anda yang suka dengan seni fotografi dan update foto diinstagram. Karena didalam goa ini anda dapat mengambil foto dari spor spot yang ada, contohnya adalah pemandangan asri disekitar area Goa gong, dengan ornamen- ornamenmnya seperti stalagmit dan stalaktit yang menambah exsotis foto anda. Yah tempat ini sangan cocok buat anda untuk berlibur bersama keluarga, sahabat, teman-teman. Namun jangan lupa berhati – hati ketika berfoto karena banyak batu.

Tips Berlibur ke Goa Gong :

Nah untuk tips berlibur ini agar anda mengerti hal apa saja yang harus disiapkan ketika berlibur ke Goa Gong ini

  • Siapkan niat, berdoa
  • Pastikan anda dalam keadaan prima dan jangan lupa untuk kendaraannya harus dalam kondisi baik.
  • pakailah alas kaki yang nyaman untuk dikenakan
  • siapkan bekal, seperti uang, makanan dan minuman

Rute Jalan dan Peta Lokasi Menuju ke Goa Gong :

 

 

Akses jalur dari Ponorogo : Slahung – Gemaharjo – Jalur Arjosari – Pacitan – Kecamatan Punung – dan dari kecamatannya tidak jauh untuk lokasi Goa Gong ini atau anda bisa membuka Google Maps agar lebih jelasnya.

Harga Tiket dan Jam Buka Wisata Goa Gong :

  • Jam buka 09.00 sampai Jam 17.00 WIB
  • Hari Senin – Jum’at
  • Untuk masuk ke wisata Goa Gong ini kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp.7000,- perorang dan belum biaya parkirnya.

 

1 comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.